Pesan penerbangan ke Beirut dengan Qatar Airways
Tidak sulit untuk mencari alasan mengapa Beirut menjadi salah satu perhiasan terindah di hamparan mahkota Timur Tengah. Ibu kota Lebanon ini adalah kota yang indah dengan keragaman dan kekayaan sejarah sebagai salah satu pusat perdagangan terbesar di masa lalu.
Terbang ke Beirut dan jadi salah satu dari banyak wisatawan dari seluruh dunia yang telah merasakan keanekaragaman pariwisata yang ada di kota ini. Di kota ini Anda dapat bermain ski atau seluncur salju di gunung salju atau berenang di perairan hangat Laut Mediterania. Jika ingin menikmati sesuatu yang lebih santai, Anda dapat minum secangkir kopi sambil mengagumi Raouché, atau Pigeons' Rock, di sekitar Corniche.
Pesan penerbangan ke Beirut dengan Qatar Airways dan jelajahi sendiri keindahan tempat eksotis ini.
Tempat-tempat menarik di Beirut
Di Beirut Anda dapat memilih untuk bersantai atau melakukan kegiatan aktif, seperti minum secangkir kopi sambil menikmati hari, atau bermain ski yang mengasyikkan.
-
Tourist attractions
Beirut pernah dianggap sebagai “Paris milik Timur Tengah”, dan budaya kafe tetap menjadi daya tarik yang kuat dari kota ini. Jika bersantai sambil melihat orang berlalu-lalang bisa jadi pilihan, tapi ibu kota Lebanon punya banyak tempat wisata lain yang menghibur dan menarik.
Mulai dengan mengunjungi Cilicia Museum, tempat disimpannya koleksi menakjubkan artefak budaya Armenia. National Museum of Beirut juga menampilkan alur waktu perjalanan sejarah Lebanon, termasuk patung marmer bangsa Fenisia dari abad ke-5 SM.
Jika ingin sejenak keluar dari pusat kota, pergi ke Horsh Beirut, sebuah hutan pinus seluas 40.000 meter persegi di tepi kota Beirut. Juga ada banyak situs arsitektur klasik untuk dikunjungi, termasuk Roman Baths dan reruntuhan Cardo Maximus. Grand Serail merupakan contoh bangunan dengan arsitektur Utsmaniyah yang terbaik. -
Leisure activities
Liburan Anda di Beirut tidak lengkap jika tidak mengunjungi kafe-kafe di kota ini. Pergi ke Al-Raouda, sebuah kafe yang menghadap ke laut, merupakan tempat favorit warga lokal untuk menikmati rasa kopi Arabika yang asli dan kuat. Jika ingin menikmati alunan musik jaz dan tradisional Lebanon, kunjungi Li Beirut di Corniche. Jalan ini salah satu lokasi tradisional yang dikunjungi banyak warga lokal, jadi jangan lewatkan berjalan santai di Corniche.
Ada banyak festival dan acara yang diadakan di kota ini setiap tahunnya, termasuk Beirut International Film Festival di bulan Oktober, Jazz Festival di bulan September, dan Byblos International Music Festival di musim panas. -
Food
Makanan khas Lebanon merupakan pencampuran dari pengaruh Turki, Mediterania, dan Arab. Cara terbaik untuk menikmati banyak makanan Lebanon di satu tempat adalah dengan memesan mezze. Mezze adalah satu kelompok makanan terdiri dari sekitar 30 hidangan yang termasuk semua jenis makanan, dari salad seperti tabbouleh dan fattoush, hingga moutabal, hummus dan daun anggur isi.
Makanan khas lokal lainnya adalah mankoushé, yaitu pizza Lebanon yang dijual di hampir semua toko roti atau makanan. Jika suka makanan manis, cicipi hidangan penutup tradisional seperti maamoul, ktaef dan halawet el jibn.
-
Shopping
Liburan di Beirut akan membuat pencinta belanja merasa puas. Kota ini dibagi menjadi beberapa sektor, dan ada empat area belanja utama yang dapat dikunjungi.
Pusat kota Beirut merupakan pusat kota dan di tahun terakhir ini sebagian besarnya mengalami renovasi. Kini pusat kota ini menjadi rumah bagi berbagai toko desainer dan butik. Hamra Street adalah lokasi yang tepat untuk membeli barang bermerek internasional dan gerai retail kelas atas.
Mar-Elias Street berlokasi di bagian selatan kota Beirut dan sebagian besar merek Lebanon bercokol di sana. Tempat ini cocok untuk Anda yang mencari sesuatu yang khas atau asli dari Lebanon, dibandingkan pernak-pernik yang biasa dibeli wisatawan. Dan yang terakhir, Rue Verdun memiliki banyak pilihan mal dan pusat perbelanjaan kelas atas.